Saksikan Film dan Fakta Unik Seputar ON THE SPOT TRANS TV hari ini, rangkuman dan kumpulan fakta-fakta yang aneh dan terunik di media TV

7 Alasan Mengapa Orang Takut Beralih Profesi

 
Ketika Anda ingin mengembangkan karir di bidang yang berbeda dari sebelumnya, bukanlah persoalan yang mudah. Beberapa karyawan bahkan tidak berani untuk melakukannya.

Beralih profesi sebenarnya merupakan hal yang baik untuk mengembangkan karir. Selain bisa memiliki pengalaman yang lebih luas, Anda juga bisa berkontribusi untuk menuangkan segala kemampuan yang dimiliki. Dikutip dari Forbes, ada beberapa alasan mengapa orang takut untuk bertransformasi karir. Apa saja? Simak di sini.

1. Karena Waktu
Waktu menjadi salah satu persoalan mengapa orang takut untuk beralih profesi. Sebab, sebelumnya Anda telah menginvestasikan begitu banyak waktu dalam membangun karir.

2. Ego
Ego dalam diri juga akan mengatakan bahwa selama ini Anda telah bersusah payah untuk bisa berhasil seperti sekarang ini. Jadi tak heran bila banyak pekerja yang terjebak di dalam comfort zone ketimbang mencoba tantangan yang baru.

3. Masalah Uang
Penghasilan merupakan faktor terbesar yang menghambat karyawan untuk mencoba hal baru dengan beralih profesi. Sebab, mereka sudah merasa bahwa uang atau gaji yang didapat setiap bulannya sudah mencukupi kebutuhan hidup mereka. Inilah pertimbangan yang membuat mereka menjadi bimbang untuk 'banting setir' dan berprofesi di bidang lain.

4. Merasa Bingung
Merasa bimbang atau bingung membuat karyawan semakin takut untuk membina karir yang baru. Banyak pekerja yang terjebak dalam situasi seperti ini, sehingga mereka tetap bertahan dengan pekerjaannya sekarang.
Back To Top